4 Hal Umum yang Harus Anda Persiapkan Untuk Menyambut Bulan Ramadhan

Bulan Suci Ramadhan adalah bulan ke-10 dalam Hijriyah yang paling ditunggu oleh jutaan umat muslim di dunia. Di Indonesia sendiri, Bulan Ramadhan sangat ditunggu-tunggu kehadirannya. Bukan hanya masyarakat muslim, tetapi oleh masyarakat non-muslim juga yang memiliki usaha makanan hingga busana. Kali ini saya akan memberikan pengetahuan umum yang dapat anda terapkan untuk menyambut bulan Ramadhan yang tinggal sebentar lagi tiba.

Nah, apa saja yang perlu kita persiapkan sebelum datang bulan ramadan? Berikut Hal yang Perlu dipersiapkan untuk menyambut Ramadan!
persiapan+menyambut+ramadhan

1. Persiapkan keimanan kita supaya terus meningkat selama bulan Ramadhan.

Kita tentu sering mendengar bahwa keimanan seseorang itu terkadang naik dan turun. Nah, cara agar keimanan itu tidak turun ketika bulan ramadhan adalah dengan mempersiapkan sejak jauh hari. Dikatakan bahwa 2 bulan sebelum bulan ramadhan itu merupakan masa dimana kita melakukan pemanasan sebelum beribadah di bulan ramadhan.

Meskipun beribadah tidak hanya dilakukan pada bulan ramadhan saja, namun kita tentu tidak ingin melewatkan keutamaan ramadan begitu saja dan ingin mendapatkan pahala sebanyak-banyaknya. Oleh sebab itu, perbanyak ibadah dari ibadah biasanya dapat membuat keimanan kita meningkat.

2. Mempersiapkan fisik supaya tidak "drop" di bulan Ramadhan.

Jumlah pahala di bulan ramadhan berlipat ganda, tidak heran jika semua umat muslim di dunia berlomba-lomba untuk memperbanyak beribadah di bulan ramadhan. Agar ibadah lancar dan fisik tetap fit di bulan ramadhan, tentu banyak hal yang harus diperhatikan. Sebelum memasuki bulan ramadhan mulailah untuk berolahraga serta mengkonsumsi makanan yang sehat. Ketika ramadhan tiba, fisik sehat ibadah lancar tentunya.

3. Mempersiapkan ilmu seputar ibadah di bulan Ramadhan.

Beribadah tentu harus dengan landasan ilmu yang jelas. Tidak mungkin kita beribadah tetapi kita tidak mengetahui tujuan dan cara dalam beribadah. Nah, sebelum kita memasuki bulan ramadhan penuh berkah ini perbanyaklah ilmu seputar ibadah dan amalan di bulan ramadhan terlebih dahulu. Agar hikmah dan berkah yang didapat juga tidak setengah-setengah. 

Mulailah untuk membaca, mengikuti kajian, sharing dengan teman yang memiliki pengetahuan lebih seputar keagamaan, atau menonton siaran televisi seputar ibadah dan amalan di bulan ramadhan. Lebih baik lagi jika menuntut ilmu agamanya dengan para ustadz yang memiliki ilmu yang lebih baik dari kita.
Baca Juga : Hal yang Dapat Membatalkan Puasa

4. Mempersiapkan tabungan khusus di bulan Ramadhan.

Banyak orang yang mengeluhkan bahwa pengeluaran membengkak di bulan ramadhan termasuk juga saya pribadi, sehingga tidak bisa menyedekahkan harta lebih banyak di bulan ramadhan. Padahal keluhan ini bisa saja kita atasi sebelum tibanya bulan ramadhan dengan menyisihkan harta untuk pengeluaran khusus di bulan ramadhan. Kamu tidak perlu khawatir lagi untuk bersedekah uang, makan sahur, ta'jil, dan lain-lain untuk menolong sesama.

Nah, sudah sampai mana persiapan kamu untuk menyambut bulan suci ramadan tahun ini? Yuk, selagi masih ada waktu untuk mempersiapkannya. Semoga ibadah Ramadhan tahun ini lebih baik dari tahun sebelumnya yah.. Aamiin Allahuma Aamiin...

sumber tulisan : idntimes.com

0 Response to "4 Hal Umum yang Harus Anda Persiapkan Untuk Menyambut Bulan Ramadhan"